Rental mobil Patroli pencegahan rasuah ala PDRM

Setelah sebulan berdinas di Aseanapol Secretariat yang kantornya berada tepat di Markas Besar Polis Diraja Malaysia (PDRM) saya mendapat banyak pengetahuan tentang kepolisian Malaysia, salah satu hal yang menarik yang dapat disampaikan adalah bagaimana PDRM melakukan pengadaan untuk mobil dinas nya, ternyata sebagian besar dari mobil dinasnya adalah Mobil rental. Pengadaan mobil secara rental adalah adaptasi dari penerapan management modern dimana tidak ada aset barang bergerak yang mati karena habis pakai, dan yang lebih penting adalah memperkecil kemungkinan rasuah (korupsi) dalam pengadaan kendaraan.

Mobil Patroli PDRM
Mobil Patroli PDRM

Beberapa manfaat dari penggunaan rental adalah sebagai berikut:
1. Perawatan mobil adalah tanggung jawab perusahaan rental, sehingga tidak perlu ada biaya perawatan kendaraan. Bisa kita lihat sekarang ini banyak mobil Patroli yang tidak bergerak lagi karena kesulitan suku cadang dan lebih banyak dibebankan kepada anggota.
2. Masa pakai yang terbatas, dalam kontrak pakai di PDRM berlaku jangka waktu maksimal 5 tahun, setelah 5 tahun perusahaan rental akan menarik mobil tersebut dan mengganti mobil yang baru.
3. Tidak ada alasan tidak melakukan patroli karena mobil rusak, adalah kewajiban dari perusahaan rental untuk memberi mobil pengganti selama mobil tersebut dalam perbaikan.
4. Karena perusahaan rental tidak mau rugi akan kerusakan bawaan mobil, maka mereka selalu memberikan mobil yang terbaik secara mutu, tidak seperti selama ini saya lihat banyak mobil patroli dipaksakan memakai mobil yang kurang laku, yang berakibat susahnya mencari suku cadang.
5. Yang paling penting para anggota Polri yang melakukan patroli akan semangat tanpa was-was terus akan kerusakan yang pada akhirnya mereka memakai uang sendiri untuk perawatan kendarannya, uangnya dari mana? kemungkinan besar didapat dari pungli.

Sekarang pertanyaanya dapatkah diterapkan pada Polri ? tidak semudah itu, karena masih berprinsip pengadaan barang, yang berupa aset. Namun bukannya tidak mungkin kan ? Untuk segala sesuatu yang lebih baik kenapa tidak ? Menurut hasil googling saya perusahaan BUMN rata – rata sudah menggunakan metode ini seperti Telkom dan Pertamina, untuk instansi pemerintah non profit ternyata baru pemerintah kota Surakarta (Solo) yang mulai menerapkan hal ini.

5 respons untuk ‘Rental mobil Patroli pencegahan rasuah ala PDRM

  1. Polisi dan korupsi….
    Ada 1 hal yg terlupakan,pak…
    Sebelum kita mimpi yg muluk2 ada beberapa hal yg perlu di benahin internal kepolisian sendiri :

    1. Motivasi » sekitar 80& jumlah polisi adalah Brigadir Polri yg di anggap sampah yg tidak punya jual dan daya saing dr alumni AKPOL, hal ini anda bs ambil sampel2 di polda mana saja di indonesia, padahal di lihat dr beban kerja merekalah yg akan Mati duluan di banding inspektur polisi.. Mereka tdk pny ksmptn berkarir,berpenghasilan, dsb sehingga mereka tdk punya motivasi, padahal secara kualitas di mulai dr rasio yg sma deng lulusan AKPOL tidak akan jauh beda, Polisi bukan jati diri tetapi tempt bekerja seperti Ofice boy yg bekerja pada sebuah hotel.

    2. Prilaku keteladana pimpinan yg KKN » setelah Brigadir di tutup karir diskriminasi dan dikotomi adalah prilaku lulusan2 akpol yg korupsi, kepala rusak binatang turun harga, kalau turun harga gara2 kepala ekor sekalipun rontok bulunya… Silahkan cari sampel di setiap polda di indonesia dengan mewancarai brigadir polri, korupsi apa aja atasanmu ?

    3. Reward and Punishment : tai kucing kering» tidak adanya penghargaan institusi terhdp pelaksana lapangan, bahkan lebih parah lagi punishment hanya berlaku thdp brigadir polri contoh kasus narkoba perwira yg makai narkoba di rehabilitasi sedangkan bintara kode etik… Ya atau tidak? Jujur dan sumpah demi tuhanmu jika benar katakan benar…

    Banyak hal seharusny, berhubg ngantuk intinya polisi masa depan itu polisi yg hak hak dan kewajibanya tdk di langgar akan menjadi polisi profesional…

    @chan: terima kasih atas tanggapannya, semoga kedepan Polri akan menjadi lebih baik, profesional, transparan dan anti rasuah

    1. أَمِِيْن يَا رَبَّ العَالَمِينْ
      Saya yakin suatu saat generasi polri akan baik dan profesional pengawasan jg dr bawah ke atas bukan seperti surat telegram di lingk polri tetapi sprt nota dinas yg 2 arah, program baru dr kapolri 8 komitmen paling tidak hak2 aggota seperti bintara sudah d sentuh..
      Sy rasa sangat perlu penelitian di setiap polda yg tgkt pelanggrn lbh tinggi, untk polri lbh baik..

    2. @chan mudah2an kedepannya ada perubahan sistem, dimana seorang pemimpin diangkat karena kinerjanya bukan koleganya agar polri lebih baik kedepannya

  2. Soal rental ini memang sebenarnya jangan hanya jadi impian polri. Bahkan seluruh institusi pemerintah di negeri ini sebaiknya memang pake rental om. Usia pakai mobil dinas yg pendek, biasanya 5 tahun sdh hancur. Saya bilang hancur karena kilometer mobil tsbt sudah gila-gilaan. Upaya penghapusan barang inventaris yg tdk mudah. Menghindari monopoli oknum terhadap mobil dinas, dll.

    Selain menghidupkan usaha rental mobil 😀

    @kodir : terimakasih atas tanggapannya …. memang kita harus memulainya , kalau tidak , kapan lagi ?

Tinggalkan komentar